Rabu, 25 Juli 2018

Merawat Kesehatan Mata

Mata termasuk dalam lima indera terpenting dalam tubuh manusia. Tanpa mata, kita tidak bisa melihat keindahan dunia dan wajah orang-orang terdekat kita. Untuk memastikan mata tetap sehat seiring dengan bertambahnya usia, berikut cara merawat kesehatan mata.

1. Makan banyak buah-buahan dan sayuran

Diantara banyak buah dan sayuran yang kaya vitamin A adalah Wortel. Wortel yang kaya akan beta karoten yang sangat membantu dalam menjaga kesehatan mata. Cara kerja beta karoten itu sendiri adalah ketika telah dikonsumsi oleh tubuh, maka tubuh kita akan mengubahnya menjadi vitamin A, dan vitamin A membantu penglihatan kita menjadi lebih baik, misalnya membuat daya penglihatan menjadi lebih baik ketika senja, memelihara kesehatan mata, dan masih banyak lagi manfaat dari vitamin A tersebut.

2. Hindari memakai lensa kontak dengan jangka waktu yang lama

Memakai lensa kontak terlalu lama di atas 20 jam akan menyebabkan kerusakan mata permanen serta ketidaknyamanan pada mata Anda. Jangan pula memakai kacamata terlalu lama.

3. Kurangi penggunaan tetes mata

Mengurangi pemakaian obat tetes mata. Menggunakan tetes mata untuk mengatasi mata merah boleh saja, namun hanya sesekali. Jika berlebihan, itu malah akan merusak kesehatan mata Anda.

4. Gunakan mentimun

Gunakan mentimun untuk mengompres kelopak mata Anda. Taruh irisan mentimun yang dingin dan lembut di atas kelopak mata selama 10 menit sebelum tidur di malam hari untuk mencegah bengkak.

5. Pakailah kacamata hitam pelindung UV

Gunakan lensa yang terpolarisasi, bukan hanya sekadar lensa yang gelap. Kacamata hitam pelindung UV diperlukan untuk melawan paparan dari sinar matahari.

6. Hindari duduk terlalu lama di depan komputer

Untuk menjaga kesehatan mata, cobalah untuk tidak menghabiskan terlalu banyak waktu di depan layar komputer. Hal itu dapat membuat mata lelah. Terlebih lagi paparan cahaya layar komputer memang berbahaya, karena adanya sinar biru, oleh karena itu untuk mencegah hal tersebut gunakan kacamata anti sinar biru ketika beraktivitas didepan komputer.

7. Kenakan kacamata di saat yang tepat

Pastikan untuk memakai kacamata atau memakai pelindung mata lainnya ketika bekerja di sekitar bahan kimia atau tempat dengan partikulat udara yang berbahaya.

8. Jangan membaca dalam cahaya redup

Untuk menjaga kesehatan mata, hindari membaca dalam cahaya lampu yang redup yang bisa menyebabkan ketegangan mata. Jika mata terasa lelah, berhenti untuk sementara waktu dan beristirahat.

9. Jangan langsung melihat cahaya yang terlalu terang

Jangan langsung melihat cahaya yang terlalu terang. Jangan fokuskan mata Anda pada sinar matahari, karena dapat merusak mata Anda.

10. Melatih mata dan membuatnya untuk bersantai

Cobalah memfokuskan mata pada suatu obyek yang dekat dengan Anda, sebuah obyek yang agak jauh. Ulangi proses ini beberapa kali.
Duduklah, tempatkan siku di pinggul, tutup mata dan tutup mata dengan telapak tangan Anda. Jauhkan telapak tangan yang menutupi mata Anda selama 10 detik. Buka mata Anda dan ulangi seperlunya. atau coba lakukan senam mata, dengan cara memutarkan bola mata ke kanan 10 kali setalah itu diamkan sejenak dan putar lawan arah sebanyak 10 kali. Cara ini membantu untuk merileks kan otot mata agar tidak tegang.